'Aisyiyah

Gerakan Perempuan Muslim Berkemajuan

Berita
Majelis Tabligh PDA Karanganyar Sebagai Pelaksana Kegiatan Perempuan Mengaji Se-Jawa Tengah
26 Mei 2022 10:06 WIB | dibaca 170

Alhamdulillah, Rabu, 25 Mei 2022 pukul 15.00 - 17.00 wib kegiatan perempuan mengaji edisi 33 yang dipelopori oleh Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Aisyiyah Karanganyar bekerja sama dengan Media Center Pimpinan Daerah Muhammadiyah Karanganyar, di Aula SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar dengan  Pembicara ibu Dr. Hj. Lanjar Utami, M.Pd, beliau sekaligus sebagai koordinator Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Aisyiyah Karanganyar telah berjalan lancar.

Kegiatan perempuan mengaji edisi 33 inj mengusung tema "Peran Pesantren Mencetak Ulama yang Tangguh, Berkarakter dan berjiwa Enterpreneur". Kajian ini dihadiri kurang lebih 300an partisipan via zoom, youtube dan komunitas Amal usaha Muhammadiyah. Kegiatan perempuan mengaji ini juga diikuti oleh Pimpinan Wilayah Aisyiyah Jawa Tengah, Majelis Tabligh Pimpinan Daerah se-Jawa Tengah, Pimpinan Cabang Aisyiyah, Pimpinan Ranting Aisyiyah,  komunitas Amal Usaha Muhammadiyah dan komunitas Amal Usaha Aisyiyah. Alhamdulillah, Para peserta mengikuti zoom dengan khidmat dan antusias.

Pembawa acara pada perempuan mengaji ukhti Lutfi Widy Astuty, S.Pd.I dengan susunan acara pertama pembukaan dengan membaca bismillahirrahmanirrahim secara bersama sama, Acara kedua tilawatil Qur'an yang dibacakan oleh ust. Hj. Lailatul Hasanah, M.Pd.I, membaca surat Al Baqarah: 96-100.

 
Acara ketiga sambutan ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Karanganyar, ibunda Hj. Dra. Kunti Bastona, beliau menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam dalamnya kepada ketua Pimpinan Wilayah Aisyiyah Jawa Tengah ibunda Hj Dr. Umul Baroroh, M.Ag dan jajarannya yang telah memberi amanah, membimbing dan mengawal Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Aisyiyah Karanganyar sebagai pelaksana acara perempuan mengaji,  beliau juga memberikan apresiasi yang setinggi tingginya atas terlaksananya perempuan mengaji. Tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar yang telah mendukung berupa fasilitas sarana prasarana. Beliau berharap kepada ibu-ibu Aisyiyah yang hadir pada perempuan mengaji untuk mengikuti acara sampai selesai sehingga bisa menambah ilmu dan pengalaman.
 
 
Beliau juga menyampaikan kegiatan Majelis Tabligh  Pimpinan Daerah Aisyiyah Karanganyar pasca pandemi, antara lain: Mengisi kajian kajiaan ke cabang dan ranting, Tahsinul qur'an ke cabang, ranting dan amal usaha Aisyiyah dengan tujuan untuk membetulkan makharijul huruf, mengisi kajian tarjih untuk guru Bustanul Athfal. 
 
Inti Kajian tentang tema Peran Pesantren mencetak ulama yang tangguh berkarakter dan berjiwa entrepreneur disampaikan secara lengkap oleh ibu Dr. Hj. Lanjar Utami, M.Pd. dengan moderator Ibu Sartini, S.Pd. pemaparan materi selama 45 menit, dan 15 menit berlangsung untuk tanya jawab. Melalui slide presentasi Ibu Lanjar menyampaikan bahwa pesantren adalah tempat para santri untuk belajar agama, juga benteng yang kuat untuk mencetak ulama berkarakter dan berkemajuan. Pesantren berkemajuan Muhammadiyah mengikuti dinamika perkembangan zaman dengan 9 prinsip Ahli Surga.
 
 
Terakhir dalam kajian ini ada stresing dari PWA Jawa Tengah yaitu ibu Hj. Lintal Muna dengan pesan beliau bahwa kegiatan perempuan mengaji harus dilaksanakan secara kontinu dan berkelanjutan karena memberikan manfaat untuk aisyiyah sebagai gerakan perempuan berkemajuan. Bekerjalah untuk duniamu seakan engkau hidup selamanya, beramalah untuk akhiratmu seakan esok tiada.
 
Terima kasih atas partisipasi dan kerjasama dari seluruh pihak, semoga menjadi amal jariyah untuk kita semua. Aamiin ya rabbal Alamin.
 
Kontributor : Ummie Masrurah, S.Ag, S.Pd dan Sartini, S.Pd.
 
Redaktur : LPPA PDA Karanganyar
Shared Post: