'Aisyiyah

Gerakan Perempuan Muslim Berkemajuan

Berita
Akhirusanah TK SCA TA 2021/2022
18 Juni 2022 19:27 WIB | dibaca 137
 
Dengan berakhirnya tahun pembelajaran TA 2021/2022, TK Surya Ceria Aisyiyah Karanganyar mengadakan Acara Akhirusanah pada hari Senin tanggal 14 Juni 2022 di Gedung Dakwah Karanganyar. 
 
Akhirusanah tahun ini mengambil tema : Mencetak Generasi Ceria.
Dengan ini Lulusan TK SCA Karanganyar diharapkan menjadi insan yang CERIA - Cerdas Empati Responsif Islami dan berAkhlakul Karimah.
 
Pada tahun ini, TK SCA Karanganyar berhasil meluluskan 86 anak. Pada acara Akhirusanah tersebut, Ijazah langsubg diterima anak dan diserahkan oleh Kepala TK SCA Karanganyar dan dihadiri oleh Pengawas TK Kec Karanganyar, Ketua PDA Kab Karanganyar dan Ketua Dikdasmen Kab Karanganyar.
 
Kontributor : Erma Setyaningrum (Guru TK SCA Karanganyar)
 
Redaktur : LPPA PDA Karanganyar
Shared Post: